25 PEMENANG LOTRE YANG TIDAK BISA MEMBELI ARTI KEBAHAGIAAN

Mungkin anda pernah berandai-andai “Apa yang akan saya lakukan jika saya berhasil memenangkan lotre?” Pasti pernah bukan berpikir seperti itu? Tapi yang ingin saya tanyakan adalah jika benar anda telah memenangkan lotre, apakah anda akan tetap bekerja? Apakah anda akan melakukan perjalanan keliling dunia? Apakah anda akan berbagi semua itu dengan keluarga dan teman? Apakah anda akan membeli rumah, mobil dan fashion?

Atau apakah anda akan menghabiskannya dalam waktu cepat sampai uang anda habis tak tersisa? Setiap orang tentu memiliki pendekatan dan persepsi masing-masing, tetapi kenyataannya adalah sulit untuk mengatakan apa yang anda lakukan apabila uang tersebut sudah berada di tangan anda. Di bawah ini ke-25 pemenang lotre telah melewati masa-masa itu dan apa yang akan terjadi selanjutnya dalam hidup mereka sangat bervariasi. Mari kita simak beberapa kisah pendek mereka, diantaranya adalah :

1. Si Pemboros Besar

Sharon Tirabassi berhasil mendapatkan lebih dari US$ 10 juta pada tahun 2004. Ia pun segera membeli mobil mewah, rumah besar, dan fashion. Sebelas tahun kemudian, ia menjadi pekerja di salah satu toko dan pergi naik bus sehari-hari. Akhir yang menyedihkan baginya.

2. Si Pemberi

Andrew Whittaler berhasil memenangkan jackpot US$ 315 juta pada tahun 2002. Dengan dalih untuk terus menumpuk uang, ia menyumbangkan uangnya ke amal dan membangun yayasan sendiri. Sisi terbaiknya ? Ia memberikan rumah seharga US$ 125.000, mobil baru dan uang US$ 50.000 kepada wanita yang menjual tiket kepadanya. Sisi terburuknya? Anda mungkin sudah tahu.

3. Cinta yang kandas

Lara dan Roger Griffiths merasakan kebahagiaan mereka saat menjadi pengantin baru sebelum memenangkan lotre senilai US$ 2,7 juta. Enam tahun kemudian, Lara menuduh Roger berselingkuh dan kebakaran hebat melanda rumah mereka. Pasangan itu kemudian bercerai dan kehilangan seluruh hartanya.

4. Cerita yang sedih

Billie Bob Harrell adalah seorang pengkhotbah saat ia memenangkan jackpot senilai US$ 31 juta pada tahun 1997. Dia akhirnya menggunakan uangnya yang justru membuat keluarganya hancur berantakan. Sayangnya, Billie mengakhiri hidupnya sendiri.

5. Skandal

border=

Seorang istri yang bernama Roncaili memenangkan jackpot US$ 5 juta pada tahun 1991. Ia diam-diam memberikan US$ 2 juta kepada pria yang menjadi selingkuhannya. Saat suaminya tahu, ia kemudian diracuni dengan obat penghilang rasa sakit oleh suaminya. Untungnya, ia selamat dari insiden itu.

6. Yang dicari

Barry Shell memenangkan US$ 3,8 juta pada tahun 2009, dan berita ini pun diterbitkan di surat kabar lokal. Ia ternyata merupakan orang yang paling dicari karena terkait kasus perampokan. Polisi menggunakan foto pada surat kabar dan menangkapnya. Untungnya, uang tersebut telah ia serahkan kepada kerabat dekatnya.

7. Dua waktu

Evelyn Adams tidak hanya menang lotre sekali, tapi dua kali. Totalnya menjadi US$ 5,4 juta, dan ia pun melakukan hal yang tidak masuk akal seumur hidupnya yaitu bertaruh dengan seluruh uang itu di Atlantic City. Sampai dengan hari ini, ia tinggal di sebuah trailer yang menyenangkan di New Jersey.

8. Pelaku Seks

Freddy Topous Jr memenangkan US$ 57 juta pada tahun 2008, ia kemudian harus berurusan dengan pihak berwajib lantaran terkait kasus pemerkosaan atas gadis berusia 19 tahun. Freddy mungkin tidak akan merasakan apapun dari hasil kemenangannya hingga tahun 2024.

9. Si Beruntung

Juan Rodriguez menghabiskan sisa uang US$ 1 terakhirnya pada tiket lotre dan akhirnya ia mendapatkan jackpot senilai US$ 149 juta. Setelah kejadian itu, istrinya menuntut cerai dan meminta bagiannya. Entah ia termasuk orang yang beruntung atau malang?

10. Si Penipu

border=

Amanda Clayton berhasil mendapatkan US$ 1 juta pada Lotto Michigan tapi ternyata ia tidak puas hanya dengan hasil itu. Ia kemudian menipu para ibu-ibu tetangganya dengan iming-iming kupon kesejahteraan untuk masa depan. Ia kemudian dilaporkan ke pihak berwajib dan dipenjara selama 3 tahun.

11. Tragedi Shakespeare

Abraham Shakespeare memenangkan US$ 31.000.000 pada tahun 2006. Shakespeare senang dan menikmati hidupnya, tapi drama itu tidaklah berlangsung lama. Dia dilaporkan hilang dan akhirnya, polisi menemukan jenazahnya.

12. Si Pecundang

Totts memenangkan jackpot lotre US$ 5 juta. Sayangnya, saat ia ingin mengklaim hadiah kemenangan mereka, ia kehilangan tiket tersebut sehingga mereka hanya bisa gigit jari saja.

13. Karma

Tonda Lynn Dickerson adalah mantan karyawan Waffle House yang berjanji kepada rekan kerjanya, ia akan membagi uang lotre senilai US$ 1 juta saat ia menang. Ternyata ia berhasil menang, namun tidak menepati janjinya. Setelah ia menginvestasikan uangnya ke perusahaan, ia dikenakan pajak lebih dari US$ 1 juta.

14. Si Peminum

Gerald Muskegon berhasil memenangkan US$ 10 juta di Kanada. Dia menghabiskan semua uang itu dalam waktu 7 tahun, terutama pada pesta malam, minum dan wanita. Akhirnya, ia pun bunuh diri.

15. Si Pengutang

Suzanne Mullins memenangkan lotre, namun ia lebih memilih untuk mengambil pembayaran secara menyicil dan bukan tunai. Dia pun berutang ke perusahaan dan kemudian mengambil sisa kemenangannya. Sayangnya, hutang itu tidak pernah dibayar sampai ia bangkrut.

16. Si Pembohong

Americo Lopers berjanji kepada rekan-rekannya untuk membagi kemenangan lotre saat ia berhasil menenag. Tapi saat ia menang, justru ia berhenti dari pekerjaannya dan pindah ke luar kota. Ketika rekan-rekannya tahu kebohongannya, ia dilaporkan ke pihak berwajib dan hakim memaksanya untuk membagikan hadiah tersebut.

17. Si Pembersih Sampah

Michael Carroll memenangkan US$ 15 juta pada tahun 2002, tetapi semua itu ia habiskan dengan cepat pada hal kokain, pelacur, dan mobil mewah. Dalam waktu lima tahun saja, ia kembali menjadi tukang sampah yaitu pekerjaan lamanya.

18. Terpuruk selama 2 tahun

Willie Hurt memenangkan lotre US$ 3,1 juta pada tahun 2004. Dua tahun kemudian ia bercerai, kehilangan ketiga anaknya, dituduh dengan kasus pembunuhan dan terkena kasus narkoba. Cerita ini membuat kita bertanya : Apakah menjadi seorang pemenang lotre merupakan hal yang sial?

19. Istri yang menghilang

Denise Rossie memenangkan US$ 1,3 juta dan pergi meninggalkan suaminya, menghilang tanpa jejak. Ia pun diam-diam menceraikannya tapi pada akhirnya suaminya menemukan kebenaran. Suaminya menggugat Denise dan hakim memerintahkan untuk membayar sekitar 70% dari total kemenangan lotre kepada suaminya.

20. McMillionaire

Lukas Pittard mendapatkan US$ 2 juta pada tahun 2006. Ia menghabiskan uangnya dalam hal wisata, pernikahan dan rumah mewah. Alhasil, ia menjadi pegawai di McDonald dan bekerja paruh waktu demi keluarganya.

21. Terjadi begitu saja

Alex dan Rhoda Toth memenangkan lotre senilai US$ 13 juta, tapi entah mengapa seluruh uangnya habis begitu saja selama 15 tahun. Mereka kemudian dituduh kasus penggelapan pajak. Alex tutup usia dan Rhoda mendekam di penjara selama 2 tahun.

22. Pelaku seks lainnya

Alex Ahsoak menghabiskan US$ 500.000 dalam amal untuk membantu para korban pelecehan seksual. Terlihat baik, namun dimana masalahnya? Ahsoak adalah salah seorang pelaku pelecehan seksual. Tidak ada seorang pun yang tahu tentang masa lalunya sampai ia memenangkan lotre.

23. Seorang Imigran

Jose Antonia Cua-Toc memenangkan US$4.750.000, tetapi memberikan tiket itu kepada atasannya karena ia takut dideportasi. Bosnya mengklaim uang itu dengan namanya pribadi, tetapi Cua-Toc berhasil mendapatkannya kembali di pengadilan.

24. Milyuner muda yang naas nasibnya

Stuart Donnelly berhasil memenangkan banyak uang dari lotre, tapi setelah mendapat tekanan dari orang-orang yang ingin menguasai uangnya, ia menjadi penyendiri dan stress. Dia ditemukan tewas dirumahnya pada tahun 2010.

25. Si Pintar

John McGuinnes memenangkan US$ 10 juta dan ia tetap tinggal di rumah orang tuanya. Dia menggunakan uang itu untuk menyenangkan anggota keluarganya, membeli mobil dan berwisata. Ia melakukan hal tersebut dengan sangat baik dan sampai sekarang ia tidak bangkrut.

Demikian 25 kisah yang patut anda simak agar anda tidak terjerumus kedalam lubang yang sama dua kali.

Previous
Next Post »
close