My Smartfren Tidak Bisa Login

 Smartfren merupakan salah satu perusahaan operator telekomunikasi yang memiliki produk dengan nama serupa yakni kartu smartfren. Namun yang menjadi keunikanya ialah pilihan paket kuota internet yang bervariasi dan bahkan terdapat paket unlimited smartfren.

Untuk anda pengguna android smartfren juga menghadirkan aplikasi yang akan memudahkan anda dalam melakukan pembelian pulsa, kuota dan lain sebagainya. Aplikasi itu di sebut sebagai aplikasi my smartfren yang kini sudah tersedia di android dan juga beberapa platform smartphone lainya.

Aplikasi my smartfren ini bisa dengan mudah anda gunakan untuk dapat mengecek pulsa, mengisi pulsa, cek nomor, cek kuota atau cek paket yang digunakan. Tapi bagaimana jika aplikasi my smartfren tidak bisa login atau tidak bisa masuk aplikasi my smartfren? berikut ulasanya.

 smartfren on Twitter: "maaf sekali :( dipastikan utk login ke aplikasi  mysmartfren Mas sdh memiliki akun mysmartfren yg terdaftar ya, dari gambar  1)… "

My Smartfren Tidak Bisa Login

Adalah aplikasi yang di rilis untuk memudahkan pengguna smartfren dalam hal yang kami sebutkan diatas seperti cek nomor, cek pulsa, cek masa aktif, cek kuota, cek masa berlaku kuota, beli pulsa, beli kuota, hubungi customer service dan lain sebagainya.

Seperti kita tahu untuk menggunakan aplikasi my smartfren ini maka kita harus melakukan registrasi atau pendaftaran dengan menggunakan nomor smartfren aktif yang anda gunakan. Setelah itu anda tinggal login untuk masuk ke aplikasi my smartfren tersebut. Namun bagaimana jadinya jika tidak bisa masuk aplikasi my smartfren atau aplikasi my smartfren tidak bisa login.

Penyebab Smartfren tidak bisa login

  • Salah masukan nomor smartfren atau Kode OTP
  • Tidak ada sinyal atau jaringan
  • Cache Penuh
  • Aplikasi kadaluarsa
  • Kesalahan server my smartfren

Cara Mengatasi My Smartfren Tidak Bisa Login

1. Pertama pastikan anda menggunakan aplikasi my smartfren terbaru, jika belum silahkan download dan instal my smartfren versi terbaru.

2. Setelah itu pastikan anda memiliki kuota internet, lalu coba login dengan nomor hp smartfren anda dan masukan otp nya

3. Jika masih gagal login, silahkan lakukan clear cache pada aplikasi my smartfren tersebut, lalu coba ulangi login

4. Bila hasilnya masih gagal silahkan anda restart smartphone anda, lalu coba login my smartfren ulang

5. Namun jika masih saja gagal, maka bisa di pastikan bahwa kesalahan pada server my smartfren tersebut.

 

Hanya itu informasi yang dapat kami sampaikan mengenai cara mengatasi my smartfren tidak bisa login. Semoga bermanfaat dan membantu anda mengatasi permasalahan tersebut.

Related Posts

Previous
Next Post »
close