Cara Gampang Main World of Tanks Blitz Agar Selalu Menang

Cara Gampang Main World of Tanks Blitz Agar Selalu Menang


Game MMO perang tank ini sangat populer di dunia baik versi PC maupun Android. Sejak dirilis tahun 2014 lalu, game ini telah diunduh lebih dari 50 juta pengguna di seluruh dunia. Game ini menampilkan perang antar tank dari 2 kubu secara online. Player dapat memilih jenis tank dari negara Amerika, Jerman, Prancis, Rusia, Inggris, Jepang, atau Cina. Game PVP ini mengadu kekuatan masing-masing kubu dengan level yang sama. Pada trik game Android kali ini akan disajikan cara memainkan game ini agar lebih friendly dan menyenangkan.

Trik Menang Game WOT, Blitz

 

Trik game Android terutama multiplayer sangat diperlukan untuk mengetahui seluk beluk game Android  secara cepat. Setelah  instalasi  dan mendaftar dengan menggunakan akun Google, lalu pilih server. Disarankan memilih server Asia, jangan server Amerika apalagi Eropa, kedua server ini berisi pemain legend yang menyulitkan pemain pemula.

1. Jenis Tank

Setiap player baru memiliki tank level 1 jenis yang sama dari berbagai negara berbeda. Walaupun berbeda, spek tank-nya sama baik armor maupun damage. Dari level 1 inilah player mengembangkan jenis tank-nya sesuai dengan selera. Masing-masing jenis tank memiliki cabang upgrade yang berbeda yang tidak dapat beralih ke jenis tank lain. Jadi, perhatikan baik-baik jenis tank dan cabang tank level berikutnya hingga level 10.
Player dapat memilih tank penghancur (destroyer) yang bergerak tidak selincah tank ringan, tetapi daya hancur yang ditimbulkan sangat besar. Tank jenis ini cocok sebagai artileri pendukung perang, lokasinya di garis belakang. Sementara itu, tank ringan (light tank) dengan pergerakan yang sangat cepat, cocok sebagai mata-mata untuk mengetahui lokasi musuh. Tank jenis badak, Main Battle Tank (MBT), digunakan untuk mendobrak pertahanan musuh karena kekuatan armor yang sangat kuat. Terakhir adalah game medium yang digunakan sebagai penembak.
Diperlukan kerjasama dan tanggung jawab dalam memainkan masing-masing tank. Artinya, pemain yang memilih tank penghancur jangan lari paling depan, niscaya hancur dalam beberapa detik. Sebaliknya, tank MBT jangan berdiam diri menunggu, karena teman-temanmu mudah dihancurkan.

2. Teknik dan Strategi

Trik game Android   berikutnya adalah teknik dan strategi dalam memainkan WOT Blitz ini.

Menggerakkan Tank

Gunakan tangan kiri untuk menggerakkan tank maju, mundur, atau ke samping dengan tekanan lembut. Dalam keadaan panik, player biasanya menekan layar sangat kencang yang membuat tank justru berhenti atau berbelok tanpa kontrol.

Membidik

Pilih aturan membidik (aim) secara manual atau otomatis. Bagi player pemula disarankan menggunakan yang otomatis. Bidikan otomatis memungkinkan player mengunci tank yang dibidik. Jangan membidik terus-menerus sebab akan membuat posisi musuh yang lain tidak diketahui. Seringkali tank musuh ada di belakang player tanpa diketahui karena player terus-menerus membidik target. Tunggu lingkaran target mengecil untuk menambah akurasi tembakan.

Hit and Run

Tembak dan berlindunglah dengan memanfaatkan puing atau kontur tanah yang bergelombang. Jangan berdiam diri terlalu lama, sebab hal ini akan memudahkan musuh menyerang kita. Cari tempat menembak yang memungkinkan cepat berlindung, bukan tempat terbuka. Usahakan tetap bersama tim untuk memudahkan penetrasi dan pengepungan.
Nah itu tadi trik game android dalam perang antar tank yang unik dan penuh kerjasama. Kerjasama yang baik melalui koordinasi dengan menggunakan fasilitas chat yang tersedia memungkinkan player mengatur strategi jebakan dan penyergapan yang mematikan.
Previous
Next Post »
close