Emulator RPCS3 Kini Mulai Dukung Fitur AMD Fidelity Super Resolution

 

 Sejak peluncuran perdana AMD FidelityFX Super Resolution atau yang kita kenal dengan AMD FSR, publik sedikit terkejut akan fitur yang AMD berikan. Karena dengan menggunakan fitur AMD FSR, sejumlah VGA seperti RX 400 series, RX 6000 series, bahkan VGA NVIDIA pun mendapatkan performa tambahan pada game-game yang telah menghadirkan fitur tersebut. 

Selain dipertunjukkan untuk sejumlah game PC, nampaknya fitur AMD FSR nampaknya mulai merambah menuju sebuah emulator PlayStation 3. Melalui Twitter resmi RPCS3, mereka mulai mengumumkan untuk pertama kalinya bahwa RPCS3 atau kita kenal dengan emulator PlayStation 3 mulai mendukung penggunaan fitur AMD FSR dan sekaligus menjadi emulator pertama yang mendukung fitur tersebut. 

Bila kalian tertarik untuk mencoba atau menggunakan fitur AMD FSR pada RPCS3, kalian hanya cukup mengubahnya melalui settings (config) pada menu, lalu masuk menuju ke bagian GPU dan centang pada bagian upscaling untuk mengaktifkan fitur AMD FSR. Namun bila sebelumnya kalian sudah memasang RPCS3 di PC, kalian harus mengupdate RPCS3 versi terbaru dahulu agar bisa menggunakan fitur tersebut.

 

Sayangnya pada saat artikel ini dibuat, belum banyak informasi tentang perubahan atau peningkatan apa saja bila emulator tersebut menggunakan fitur AMD FSR. Mengingat emulator RPCS3 sendiri bisa dibilang masih memiliki sejumlah game yang perlu mendapatkan update agar dapat berjalan dengan lancar.
Previous
Next Post »
close