CARA MELAWAN (COUNTER) DOMINASI HERO MAGE DI MOBILE LEGENDS

Belakangan ini di Mobile Legends hero-hero mage sedang naik daun sampai ada julukan Mage Legends: Bang Bang, memang sampai saat inipun (Patch Notes 1.2.18) para mage masih mendominasi permainan baik di Classic maupun Ranked Mode, biasanya dalam 1 tim pasti terdapat 2 hero mage, atau bahkan 3 mage (tanpa marksman), hero-hero fighter juga mulai terlupakan, kalau kita mampir ke forum ML pun banyak player yang protes dan meminta hero-hero mage ini di nerf, ane sendiri setuju ada beberapa mage yang terlalu OP dan perlu di nerf seperti Harley (untungnya sudah di nerf), namun daripada terus mengeluh dan berharap perubahan dari pihak developer, lebih baik kita belajar bagaimana cara melawan/mengcounter dominasi dari para hero mage tersebut.
Sebenarnya ada 2 alasan utama mengapa hero mage mulai mendominasi permainan ini, pertama karena adanya buff yang signifikan untuk hero-hero mage seperti skill pasif Gord (huge buff), damage+rework ulti Kagura, dan munculnya hero mage baru Odette yang cukup OP untuk digunakan saat team war. Menurut ane hero mage lama seperti Eudora, Cyclops, dan Aurora masih sama seperti dulu (memang sudah OP dari awal), namun ada 1 alasan lagi mengapa para mage tersebut mulai menguasai permainan, yaitu kehadiran item magic terbaru Lightning Truncheon.
item mage mobile legends lightning truncheonBisa dibilang kehadiran item inilah yang menyebabkan masa kejayaan mage mulai bangkit, karena ada 2 efek penting yang didapatkan dari item ini yaitu high burst damage dan regenerasi mana, efek pasifnya ini menurut ane perlu sedikit di nerf (misal menjadi 120%), bayangkan saja setiap 6 detik skill kita menghasilkan magic damage 150% kepada maksimal 3 musuh, bisa dibayangkan kalau item ini digunakan pada skill ultimate Eudora/Aurora seperti apa hasilnya.
Melihat keadaannya sekarang menurut ane ada 3 jenis level mage yang digunakan, yaitu:
– Normal = Hero mage yang biasa-biasa saja dan jarang digunakan saat Ranked.
  • Alice
  • Vexana
– High = Hero mage yang sering dipakai untuk Ranked/Draft Mode dan memang cukup kuat dipermainan.
  • Eudora
  • Aurora
  • Kagura
  • Odette– OP = Hero mage yang cenderung overpowered, cukup berpotensi di ban pada Draft Mode, dan memang perlu sedikit di nerf.Harley
  • Cyclops
  • GordMenurut ane pribadi semua hero mage di ML fine-fine saja (cukup balance) kecuali burst damage Gord yang menurut ane terlalu besar, dia bisa melakukan one shot kill (skill 1 –> 2 –> ulti) pada semua hero lawan termasuk tanker disemua phase baik itu early/mid/late game.Sekarang ane akan berikan tips dan cara untuk menghadapi/melawan (counter) para hero mage tersebut.



Kalau role yang kita gunakan adalah tank maka kita tinggal build item defence magic, biasanya dengan 2-3 item def magic kita sudah kuat tahan dari serangan mage-mage ini, sangat recommended untuk langsung build item defense magic pertama yaitu Athena’s Shieldatau Cursed Helmet, setelah itu pada phase mid/late game bisa build item immortal.
Yang cukup dilema adalah role fighter karena kita perlu item attack tapi kalau build defence magic malah kurang maksimal dalam permainan, karena itu ssangat direkomendasikan untuk build item Magic Blade.
item magic blade

Item ini sangat cocok jika role kamu adalah fighter/assassin dan pada tim musuh terdapat hero mage dengan skill one shot burst damage seperti Eudora dan Harley, karena dijamin kamu ga akan mati dalam satu serangan (one shot) berkat magic resisten dan efek pasif dari item ini, selain itu item ini masih termasuk item attack sehingga physical damage kita tetap stabil dalam permainan.
Setidaknya dengan Magic Blade kita ga akan mati terciduk oleh mage-mage kampret macam Harley yang suka nongol tiba-tiba dan main one shot dan kabur begitu aja (hit & run).
Alternatif lainnya kalau Magic Blade masih belum cukup (misal mage pada tim musuh ada 3), maka disarankan untuk build item Immortality.
immortality mobile legends

Item ini sangat fleksibel bisa digunakan oleh role apapun, baik tank maupun fighter/assassin, karena selain menambah defence magic, item ini memiliki efek pasif yang sangat berguna yaitu resurrection (hidup kembali) sehingga item ini cukup ideal untuk di build oleh semua hero saat late game.
Sekarang ane akan bahas cara mengcounter hero mage yang memang cukup rese mulai dari yang normal sampai yang OP (mage seperti Alice dan Vexana tidak ane bahas karena cukup mudah melawan hero mage tersebut).
– OdetteSaat melawan Odette pastikan kamu punya skill CC entah itu stun/disable karena kalau 1 lawan 1 atau bahkan 1 lawan banyak dengan Odette kemungkinan besar kamu akan kalah kalau tidak memiliki crowd control, karena skill ultinya punya damage yang sangat besar, belum lagi kalau Odette build item spell vamp (lifesteal) bisa dipastikan tim kamu 100% akan kalah jika tidak memiliki skill CC.
Contoh skill CC ini yaitu:
  • Skill 1 Zilong, Chou
  • Skill 2 Nana, efek pasif freeze Aurora
  • Ulti Saber, Franco, Nana, Gatotkaca, Chou, Alpha, Rafaela
Intinya usahakan untuk menyimpan skill CC tersebut sampai Odette mengeluarkan ultimatenya, selebihnya tinggal hajar saja sampai mati karena Odette tidak memiliki skill escape apapun.
– Aurora
Bisa dibilang burst damage Aurora tidak sebesar Gord/Harley/Cyclops/Eudora, namun yang paling berbahaya dari Aurora adalah skill pasifnya yaitu efek freeze yang perlu kita waspadai. Sebelum menyerang atau mengambil tindakan sebaiknya lihat tangan Auroraapakah ada aura biru atau tidak, aura biruditangan Aurora ini berarti skill berikutnya akan memberikan efek freeze, sehingga kamu bisa lebih berhati-hati sebelum melakukan serangan terutama saat dive turret dan tim war.
Hero yang paling cocok untuk mengcounter Aurora adalah Natalia dan Irithel, Irithel bisa dengan mudah menghindari semua skill Aurora (kecuali skill 2) sambil menyerang.
– Harley
Usahakan untuk menghindari lahan kosong (empty lane) karena Harley suka muncul tiba-tiba dengan skill ultimatenya (lingkaran api merah) lalu hit & run dengan skill 2 nya (dash kedepan + skill 1 sehingga damage semua kartunya kena 100%) lalu dia akan kabur kembali ketopi dibelakang.Saat terkena efek ring fire (ulti Harley) usahakan berada didekat minion/monster hutan/hero tim kamu, sehingga damage dari kartunya tidak 100% mengenai kita, kalau mau main aman, sebaiknya lakukan engage ketika wave minion datang sehingga kita bisa menjadikan minion tersebut tameng kalau Harley menyerang.
Hero yang paling cocok untuk mengcounter Harley adalah Fanny dan Hayabusa, saat Harley menyerang dengan ultimate, Hayabusa bisa langsung mengeluarkan ultinya untuk menghindar sekaligus membunuh Harley seketika, Fanny juga bisa dengan mudah kabur dari kombo ultimate Harley dan Fanny adalah satu-satunya hero yang paling pas untuk mengejar hit & run si Harley ini, bisa dikatakan Fanny dan Hayabusa adalah best counter untuk melawan Harley.
– Gord
Menurut ane Gord adalah mage dengan burst magic damage paling imba di game ini, namun ada 1 kelemahan terbesar yaitu semua skillnya area (AOE) sehingga perlu diarahkan/aim dan sangat mudah dihindari oleh musuh. Cara terbaik untuk melawan Gord adalah dengan menggunakan hero yang memiliki skill dash/charge sehingga kita dapat dengan mudah menghindari semua skill Gord dan mendekatinya. Ulti Gord memiliki kelemahan jika hero lawan berada didekat kita karena musuh hanya tinggal berputar arah membelakangi Gord dan ia tidak bisa melakukan apa-apa selain mengcancel ultinya dan kabur, selain itu ulti Gord juga bisa dicancel dengan CC seperti skill 2 Nana dan ultimate Saber.
Hero terbaik untuk melawan Gord adalah Saber, Natalia, Fanny, Alucard, Bruno dan Hayabusa.
– Kagura
Menurut ane Kagura (terutama ditangan pro player) adalah hero mage paling sulit dicounter karena Kagura punya mobilitas paling tinggi (selain Harley) diantara mage-mage lainnya, belum lagi efek semua skill CC nya sangat mengganggu baik saat menyerang turret maupun bertahan.
Satu-satunya tips melawan Kagura adalah dengan menggunakan hero yang bisa engage secepat mungkin seperti Zilong dan Alucard, karena dalam pertarungan jarak jauh sangat sulit untuk mengalahkan Kagura, skill payungnya sangat fleksibel bisa diarahkan dari mana saja, sehingga sangat susah bertahan dari serangan skill 1 nya ini, Kagura adalah hero yang paling ideal untuk main tarik ulur berkat range skill 1 nya dan cocok untuk melawan semua jenis mage/marksman.

Hero yang paling ideal untuk melawan Kagura adalah Saber, Fanny, Alucard, Zilong, Hayabusa dan Franco.
– Eudora & Cyclops
Yang paling menyebalkan dari Eudora adalah burst damage dari ketiga skillnya (skill 2 –> 1 –> ultimate), yang lebih menjengkelkan lagi adalah semua skillnya auto lock/aim sehingga sulit dihindari dan player newbie pun bisa dengan mudah menggunakan hero tersebut.
Kelemahan terbesar Eudora adalah pada cooldown skillnya yang cukup lama, setelah mengeluarkan kombinasi ketiga skillnya bisa dikatakan Eudora masuk mode “useless”, biasanya Eudora akan mundur sebentar dibelakang tank/fighter setelah mengeluarkan skill-skillnya, karena itu cara terbaik mengcounter Eudora (kalau 1 lawan 1) adalah dengan membuild 1 item defence magic atau setidaknya Magic Blade, sehingga kita tidak mati terkena one shotnya.
Hal yang sama juga berlaku saat melawan Cyclops, bedanya Cyclops punya cooldown yang singkat sehingga bisa spam skill terus menerus, cara terbaik untuk melawan Cyclops antara kita build item defence magic (sebagai defencer) atau kita punya skill stun/disable dan high burst damage sehingga bisa membunuh Cyclops secepat mungkin (sebagai attacker).
  • Hero counter Eudora = Natalia, Chou, Balmond (as tank)
  • Hero counter Cyclops = Chou, Zilong, Karina, Hayabusa


Itulah tips & trik cara-cara melawan dominasi hero-hero mage di Mobile Legends versi ane, tentu semua ini belum tentu 100% benar karena hanya berdasarkan pengalaman ane pribadi. Pada akhirnya yang lebih berpengaruh adalah siapa yang main, seberapa mahir kita memanfaatkan gameplay skill-skill hero yang ada dan kekompakan kerjasama tim. Akhir kata semoga sharing ini bermanfaat. Salam gamers.
Previous
Next Post »
close